Wajib Tahu! Panduan Strategi dan Taktik dalam Permainan PUBG

Apakah kamu salah satu penggemar berat gim battle royale PUBG? Yuk, baca sampai habis agar lebih paham taktik dan strategi PUBG terbaik untuk mengoptimalkan permainanmu. Mulai dari pemilihan lokasi hingga penggunaan peralatan secara cerdas, mari pelajari tips dan trik berikut ini. 

Strategi PUBG

Pemilihan Lokasi dan Pengaturan Awal 

Melansir Medcom, setiap pertandingan dimulai dengan memilih lokasi pendaratan. Maka, pilihlah dengan bijak! Hindari daerah yang ramai karena itu dapat meningkatkan risiko pertemuan awal dengan musuh dan membuat kamu jadi lebih rentan terbunuh sebelum bisa bersiap-siap untuk melawan. 

Sebaliknya, pilih lokasi yang cukup terpencil tetapi masih memiliki banyak senjata dan perlengkapan. Dengan demikian, kamu dapat mengumpulkan persediaan yang cukup sebelum berhadapan dengan musuh.

Jangan lupakan perlindungan seperti helm dan armor. Usahakan untuk mengumpulkan persediaan secara cepat dan efisien, sehingga kamu tidak perlu terlalu lama berada di tempat yang terbuka dan rawan diserang.

Pergerakan Tim dan Koordinasi 

Dalam strategi PUBG, taktik dan koordinasi tim juga memegang peran yang krusial. Melansir dari GGWP, komunikasi yang efektif antara anggota tim dapat mencakup pertukaran informasi tentang posisi musuh, strategi serangan, dan jenis rencana taktis lainnya. Perencanaan yang solid memungkinkan tim untuk bertindak dengan cepat dan efisien di tengah situasi yang kritis.

Pemain juga perlu mengatur posisi secara cermat. Kamu harus bisa menempatkan diri di lokasi yang strategis, yang dapat membuatmu melindungi rekan satu tim dari serangan musuh. Selain itu, penerapan taktik seperti menembak dari tempat tersembunyi dan memanfaatkan lingkungan sekitar dapat memberikan keunggulan taktis bagi pemain.

Teknik Penembakan dan Taktik Pertempuran 

Dalam pertempuran menggunakan senjata api, tindakan reload menjadi krusial. Namun sayangnya, hal ini sering terlupakan, khususnya saat situasi sedang memanas. Itulah mengapa, mengalami kekalahan saat reload adalah masalah umum yang kerap terjadi dalam pertempuran PUBG. 

Untuk menghindari situasi ini, seperti dilansir dari Kincir, selalu lakukan reload setelah menggunakan senjata atau jangan menunggu sampai peluru habis. Pastikan juga bahwa kamu telah membawa cukup peluru di ransel.

Selain itu, PUBG memperbolehkan pemain membawa beberapa senjata, yang dapat membantu dalam penerapan strategi yang lebih fleksibel. Namun, karena ketersediaan senjata jumlahnya bisa berbeda di setiap pertandingan, kamu harus mampu beradaptasi dengan segala situasi. 

Saat terkena serangan, kamu juga harus segera mencari tempat perlindungan dan memulai proses heal jika HP berkurang secara signifikan. Tindakan ini tidak boleh ditunda karena proses heal memakan waktu. Oleh karenanya, selalu persiapkan item heal seperti energy drink dan painkiller untuk memulihkan HP secara cepat dan efisien.

Penggunaan Peralatan dan Strategi 

Strategi penggunaan peralatan dan taktik dalam PUBG juga sangat penting untuk bertahan hidup, terutama dalam situasi yang tidak menguntungkan seperti serangan mendadak dari squad musuh. Salah satu strategi yang efektif adalah menggunakan pendekatan Camper di mana pemain bersembunyi di lokasi strategis dan menunggu musuh tanpa terdeteksi.

Kunci keberhasilan dari strategi Camper adalah pemilihan lokasi yang baik. Pemain perlu menguasai lokasi-lokasi potensial di mana mereka dapat bersembunyi dengan efektif. Saat diserang, jika lokasi bersembunyi sudah diketahui musuh, pemain dapat tetap menggunakan strategi PUBG ini dengan bertahan dan memanfaatkan perangkap yang telah dipersiapkan.

Di sisi lain, mengantisipasi serangan dari semua arah adalah kunci untuk menghindari jebakan musuh atau situasi Sandwich, yakni saat pemain dikepung dan dihabisi di tempat yang sama. Karenanya, pemain harus dapat memperhatikan tanda-tanda kehadiran musuh, seperti misalnya dengan mengecek apakah pintu di dekatnya terbuka atau terkunci, serta adanya perubahan lingkungan yang mencurigakan seperti barang yang terjatuh atau medan yang tidak rata.

Pemahaman yang baik tentang lingkungan sekitar dan kesadaran terhadap perubahan tersebut tentunya bisa membantu pemain menghindari jebakan musuh dan bahkan merusak strategi Camper lawan. 

Rutin Mengecek Peta

Dalam permainan battle royale seperti PUBG, pemain perlu mengecek peta secara teratur. Maps dapat memberikan informasi penting tentang kondisi lingkungan, terutama untuk zona-zona yang bisa memengaruhi keselamatan dan kelangsungan hidup pemain.

Zona-zona yang perlu diperhatikan, yakni red zone atau zona merah. Red zone adalah area di mana serangan udara acak terjadi, dan pemain yang berada di dalamnya memiliki risiko tinggi untuk terluka atau terbunuh. Hindari zona merah ini dengan sebaik mungkin karena serangan udara dapat menimbulkan kerusakan yang fatal.

Selain itu, ada zona biru atau blue zone, yang merupakan area yang akan menyusut  secara bertahap dan menyebabkan kerusakan pada pemain yang berada di luar batasnya. Ini sengaja dilakukan untuk memaksa pemain tetap bergerak ke pusat peta agar pertandingan selalu dinamis. 

Demikian ulasan tentang taktik dan strategi PUBG terbaik yang bisa menjadi inspirasi kamu. Dengan memperhatikan strategi dan taktik yang tepat, pemain PUBG tentunya dapat meningkatkan peluang kemenangan mereka. 

Tidak kalah penting, selalu beradaptasi dengan situasi yang ada dalam permainan serta gunakan peralatan dengan bijak. Semua itu bisa menjadi kunci untuk memenangkan pertempuran di medan perang PUBG.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Newsletter

Sign up our newsletter to get update, promotions and news.