Game Overwatch bukan hanya seru untuk dimainkan, tetapi juga membawa nilai-nilai budaya yang tergambar dalam karakter-karakternya. Diversitas karakter beserta budaya yang direpresentasikannya membangun citra game ini sebagai permainan yang inklusif. Artinya, pembuat permainan ini tidak mengkhususkan permainan hanya untuk segelintir golongan.
Representasi Etnis dan Budaya dalam Game Overwatch
Overwatch merupakan sebuah permainan tim yang diproduksi oleh Blizzard Entertainment. Permainan tembak-menembak ini memperkenalkan sejumlah karakter dengan masing-masing keahliannya. Pemain perlu menyusun strategi dengan mempertimbangkan karakter hero yang tersedia untuk kesuksesan tim.
Bukah hanya menyajikan plot game yang menarik, Overwatch juga memanjakan pemain dengan keragaman latar belakang. Overwatch bahkan menjadi salah satu pionir sebagai permainan yang mewakili keberagaman dan representasi budaya.
Dalam permainan ini, terdapat karakter-karakter dari berbagai negara dengan latar belakang etnisnya sendiri. Berbagai nilai dimasukkan ke dalam game Overwatch sehingga pemain memperoleh paparan budaya, bahasa, dan juga tradisi. Hal ini bisa menumbuhkan kesadaran pemain akan keragaman dan kekayaan budaya yang ada di seluruh dunia.
Karakter-Karakter dan Representasi yang Dibawa
Untuk lebih memahami keragaman yang dibawa melalui game Overwatch, berikut inilah beberapa karakter beserta representasi yang dibawanya.
- Lucio
Lucio memiliki kecepatan dan kelincahan sebagai kemampuan utamanya. Karakter ini mempunyai kemampuan menarik seperti menempel di tembok. Kemampuan Lucio ini sering kali menjadi pilihan utama ketika memilih karakter support.
Karakter yang satu ini adalah seorang disc jockey (DJ) musik dan aktivis dari Brazil. Melalui karakter ini, pemain terpapar budaya musik dan bahasa dari negara asal Lucio. Bukan hanya itu, semangat Lucio untuk berjuang juga mencerminkan nilai-nilai kerja keras yang dicontohkan warga Brasil demi mencapai tujuannya.
- Symmetra
Symmetra yang berprofesi sebagai seorang arsitek ini adalah manipulator energi yang berbakat. Dia memiliki kemampuan untuk membangun penyangga, portal teleportasi, dan menghasilkan kerusakan area dengan senapan energy beam-nya.
Karakter ini bukan hanya membawa teknologi arsitektur canggih, tetapi juga membawa budaya asalnya. Symmetra merupakan karakter asal India. Karakter ini pun membawa unsur-unsur seni dan keunikan budaya India ke dalam permainan.
- McCree
Koboi adalah karakter tak terelakkan dalam budaya Amerika. McCree pun hadir dengan terinspirasi karakter-karakter koboi Barat ala Amerika. Karakter ini berperan sebagai seorang pemuda tangguh yang merupakan penembak jitu.
Sebagaimana koboi-koboi terkenal di negeri Paman Sam, McCree bisa memainkan pistol revolver-nya dengan cepat dan terampil. Tembakannya tepat sasaran dan tanpa ampun, sehingga bisa menghabisi musuh-musuhnya dengan sekejap dan menghasilkan damage yang besar.
- Hanzo dan Genji
Sementara itu, Hanzo dan Genji hadir untuk mewakili budaya Jepang. Kedua karakter ini memiliki hubungan saudara dan termasuk dari keluarga Shimada. Hanzo dan Genji senantiasa berlatih bersama sejak kecil hingga remaja. Sayangnya, hubungan mereka lantas rusak dan jadi bermusuhan.
Game Overwatch menyajikan kisah menakjubkan tentang perseteruan dua saudara ini. Diceritakan bahwa keduanya memiliki kekuatan yang setara, hingga salah satu dari mereka terbunuh oleh yang lain. Tanpa disangka, karakter yang diduga telah mati ternyata masih hidup sebagai cyborg assassin.
- Mei dan Wrecking Ball Huang
Masih mewakili wilayah Asia, pemain bisa menemukan Mei di Overwatch. Mei merupakan ilmuwan dan penjelajah asal Cina. Demikian pula Wrecking Ball, robot hamster milik ilmuwan Cina bernama Huang.
Kedua karakter ini memiliki senjata andalan yang disegani lawan. Mei memiliki tembakan es yang bisa membekukan musuh dan membangun tembok es. Tembok es ini tidak bisa dilalui musuh, tetapi bisa menjadi pijakan untuk timnya. Sementara Wrecking Ball percaya diri mengikuti kompetisi berbahaya Mech Combat.
- Mercy
Karakter ini disebut juga Angela Ziegler yang lahir di Swiss. Namun demikian, Mercy masih memiliki hubungan darah Cina dari nenek moyangnya. Karakter ini memiliki Valkyrie yang bisa menyembuhkan rekan-rekan timnya dengan cepat. Bukan hanya itu, sebagai karakter pendukung, Mercy bisa menguatkan serangan anggota timnya dengan menggunakan Caduceus Staff.
- Pharah
Hero yang bernama asli Fareeha Amari ini merupakan anak dari Ana dan berasal dari Mesir. Pharah memiliki pangkat letnan dalam sebuah pasukan keamanan global yang didanai Amerika Serikat, Helix Security International. Karakter ini memiliki senjata Rocket Launcher dengan daya hancur yang besar.
Pengaruh Diversitas Karakter dalam Game Overwatch
Karakter-karakter ini menambahkan warna dan keberagaman dalam representasi budaya di Overwatch. Mereka tidak hanya membawa keterampilan unik dalam pertempuran, tetapi juga menciptakan hubungan dengan negara asal mereka, menambah kedalaman naratif dan elemen kebudayaan dalam permainan.
Secara keseluruhan, karakter-karakter Overwatch membawa keberagaman dan representasi budaya yang kaya, menciptakan lingkungan permainan yang inklusif dan menarik bagi pemain dari berbagai latar belakang budaya.
Itulah sebagian representasi budaya yang dibawa oleh karakter-karakter dalam game Overwatch. Keberagaman yang dimasukkan dalam permainan online ini ternyata membawa dampak positif. Alhasil, Overwatch mampu menggaet penggemar dari berbagai kalangan maupun warga negara di dunia.